Tetap Semangat Dalam Menjalani Setiap Kehidupan

Selasa, 04 April 2023

Remote Desktop PC Windows 10 via Android dan Linux

Pada hari ini berhubung cukup ada waktu luang saya sedikit iseng konfigurasi remote desktop pada PC yang biasa saya pakai untuk konfigurasi layanan jaringan yang ada pada lab sekolah. Kebetulan juga ada banyak stok IP Publik statik yang belum terpakai. Jika memang ada yang sudah terpakai pun bisa diatur port yang akan dilewati oleh masing-masing layanan. Setelah baca-baca artikel di internet juga jadi tahu bahwa port yang dipakai oleh layanan Remote Desktop PC pada Windows 10 adalah 3389. Kebetulan sekali port tersebut belum digunakan jadi masih bisa leluasa pakai nich.

Tidak perlu lama-lama, karena site ini hanya sekedar catatan pengingat saya aja jadi untuk langkah-langkahnya tidak begitu detil, hanya bagian-bagian tertentu yang menurut saya harus saya ingat saja.

Buka pengaturan remote desktop Windows yaitu menu Setting > System > Remote Desktop.

Enabke Remote Desktop posisikan On atau geser switch ke kanan (warna biru).


Oh iya jangan lupa untuk pengaturan pengguna (user) yang dipakai untuk login. Karena saya hanya memakai satu pengguna saja dan itu juga sebagai administrator tentunya maka untuk keperluan remote desktop ini nama pengguna harus dilengkapi dengan kata sandi (password). Karena nanti waktu akses akan diminta dimasukkan alamat IP, nama pengguna dan kata sandinya. Dan juga untuk mempermudah mengenali komputer ini maka nama komputer sebaiknya juga disesuaikan.

Akses Desktop PC Windows 10 di Linux

Salah satu aplikasi yang saya pakai untuk me-remote PC yang cukup bisa diandalkan yaitu Remmina. Pada uji coba kali ini saya menggunakan Linux Mint dengan aplikasi Remmina. Sebelum saya akses PC tersebut melalui aplikasi, pastinya harus terhubung terlebih dahulu. Cek koneksi jaringan dengan menggunakan perintah ping IP PC Windows pada terminal dan pastikan terhubung.



Akses Desktop PC Windows 10 di Android

Karena kebutuhan kita itu tidak hanya duduk di depan PC atau Laptop, maka perlu adanya akses mobile yang bisa dilakukan. Salah satunya dengan menggunakan gawai atau smartphone untuk mengakses PC yang akan diremote. Pada smartphone Android bisa pasang aplikasi RD Client bawaan dari Microsoft Co. 

Setelah terpasang jalankan aplikasi tersebut, pastikan smartphone terhubung dengan jaringan PC yang akan di-remote. Pilih tanda plus (+) kemudian menu Add PC > Add Manually > Masukkan nama PC atau IP Address > Add user account > Isi username dan password > simpan.